Kamis, 19 Juli 2012

[News] Demam Boyband Kini Memasuki Vietnam


Bukan hanya Indonesia yang tertular virus boyband Korea Selatan. Vietnam, saat ini juga mulai menjadikan boyband sebagai kiblat musiknya saat ini. Tidak jauh berbeda dengan gaya Korean Pop seperti Big Bang, JYJ dan juga Super Junior, grup boyband bentukan Vietnam juga semakin populer di negaranya.
Boyband Vietnam, mulai dari V Music, 365, Harmony dan MTV menjadi ikon musik baru bagi anak muda Vietnam saat ini. Seperti dikutip laman Asianbite, Selasa, 10 Juli 2012, para remaja di Vietnam mulai menggilai grup vokal yang beranggotakan para pria tampan ini. Tak hanya remaja yang tertarik dengan pesona mereka, para produser musik di sana juga ikut terpana.

“Kami dulu fans, tapi sekarang kami memiliki penggemar. Ini hal besar bagi kami,” kata Ishak pimpinan boyband 365.
Ishak memiliki nama asli Pham Luu Tuan Tai. Ia mengatakan, grup boybandnya beranggotakan lima orang.
Album pertama band ini, ‘Awakening’, yang menampilkan lima lagu pop dalam bahasa Inggris dan Vietnam, sukses men jadi  hit dan digemari para remaja Vietnam setelah dirilis 2010 silam.
“Kami mencoba untuk mengasah kinerja 365 dan meningkatkan kualitas vokal mereka,”  kata bintang film dan penyanyi pop Ngo Thanh Van, produser band ini.
Tapi, meski menuai sukses, boyband ini juga tak lepas dari kritik tajam sejumlah pengamat musik.
“Band pop 365 dan lainnya hanyalah salinan dari boyband  Barat dan Korea Selatan dan tidak memiliki identitas Vietnam,” tulis kritikus musik Doan Hoai Trung di negara itu.
Meski begitu, ia tak akan menghalangi generasi penerusnya membentuk boyband, yang kini makin digilai para remaja Vietnam. Diakui pula oleh Ishak, salah satu anggota boyband 365, bahwa gaya dan penampilan mereka memang tak lepas dari boyband ala Korea Selatan.
“Kami tahu gaya kami mirip dengan band pop Korea Selatan, tapi itu tidak aneh,” kata Ishak. “Kami mengagumi mereka seperti semua orang muda dunia. Mengapa kami tidak boleh mengikuti jejak mereka?.”
Tahun lalu, penyanyi top, seperti My Tam, Ho Ngoc Ha, Phuong Thanh and Lam Truong  mendominasi sirkuit konser dan pasar VCD Vietnam. Tapi kini, semakin banyak boyband bermunculan dan mendapat tanggapan positif dari paar pecinta musik Vietnam. Kehadiran mereka diterima antusias oleh kaum muda.
Selain boyband 365, V Music juga mendapatkan tanggapan luar biasa dari anak muda Vietnam. Mereka bahkan memenangkan penghargaan Mai Vang 2011 sebagai grup band terbaik pilihan pembaca, versi surat kabar Nguoi Lao Dong di Ho Chi Minh. “Kami bukan anak yang hanya cinta musik, kami ini penyanyi dan harus bekerja keras menyeimbangkan karier musik, penampilan, dan kehidupan kami,” ujar Song Ngoc Minh, anggota grup V Music.

by: dey_deroro/koreanchingu (@deayayay) | cre: VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar